Pages

Semangat

Sahabat, lihatlah seekor nyamuk ketika mencari makan.... sungguh dia harus bertaruh nyawa, dalam pencarian makannya. Mungkin sebelum dia kenyang, dia sudah mati di telapak tangan Anda...

Lalu kenapa kita masih mengeluh atas rejeki dan pekerjaan yang sudah ada? Tidak harus sampai bertaruh nyawa kan?....

Sungguh keluhan-keluhan kita tiada berguna, jika hanya mulut yang mengeluh.... tanpa ada AKSI NYATA tuk merubah nasibnya sendiri...!

Salam Motivasi !
Read More

"Sulaman-Nya"



Suatu saat ada anak kecil, ibunya sedang menyulam sehelai kain dan ia sedang bermain di lantai, melonggok ke atas dan bertanya, "Apa yang ibu lakukan?". lalu ibunya menerangkan bahwa ia sedang menyulam sesuatu diatas sehelai kain. Tetapi anak itu memberitahu kepadanya, bahwa dilihat dari bagian bawah sulaman itu seperti benang yang ruwet.

Ibunya hanya tersenyum memandangi anaknya dan berkata dengan lembut, "Anakku, lanjutkan permainanmu, sementara ibu menyelesaikan sulaman ini, nanti setelah selesai, kamu akan kupanggil dan kududukkan diatas pangkuan, dan kita dapat melihat sulaman ini dari atas.

Anak tersebut heran mengapa ibunya menggunakan benang hitam dan putih, begitu kacau menurut pemandanganku. Namun beberapa saat kemudian ia mendengar suara ibunya memanggil, "Anakku, mari kesini, dan duduklah di pangkuan ibu."

waktu anak tersebut lakukan itu, ia heran dan kagum melihat bunga-bunga yang indah, dengan latar belakang pemandangan matahari yang sedang terbit, sungguh indah sekali. Ia hampir tidak percaya melihatnya, karena dari bawah yang dilihat hanyalah kumpulan benang-benang yang ruwet.

Kemudian ibunya berkata, "Anakku, dari bawah memang nampak ruwet dan kacau, tetapi engkau tidak menyadari bahwa diatas kain ini sudah ada gambar yang direncanakan, sebuah pola, dan ibu mengikutinya."

"Sekarang, dengan melihatnya dari atas sini, kamu dapat melihat keindahan dari apa yang ibu lakukan."

seiring berlalunya waktu, anak tersebut beranjak dewasa dan suatu saat berdoa dan bertanya kepada Tuhan,
"Tuhan, apa yang engkau lakukan?"

Tuhan menjawab :"wahai hambaku, teruskanlah kehidupanmu, kewajibanmu, pekerjaan, dan ibadahmu,,,dan Aku juga menyelesaikan pekerjaan-Ku padamu di dunia. Suatu saat nanti, Aku akan memanggilmu ke Syurga dan mendudukkan kamu di"pangkuan"-Ku, dan kamu akan melihat rencanaku yang indah dari sisi-Ku

******
wahai sahabat"ku...yakinlah bahwa Tuhan punya rencana indah buat hamba-hambanya yang beriman dan taqwa kepada-Nya...
sepintas dari "bawah" sini, kehidupan kita seperti "rangkaian benang" yang ruwet, tidak berpola, terkadang kita tahu itu apa, tapi tak jarang pula kita tidak tahu sama sekali apa yang Tuhan lakukan kepada kita. Tuhan Maha Penyayang lagi Bijaksana, pastinya Ia tidak sia-sia menciptakan hamba-hambanya di Dunia...

coba renungkanlah sejenak,,,bertafakkur,,bagaimana Tuhan telah memberi pilihan hidup ke kita,,tinggal bagaimana kita menjalani-Nya...

Terimakasih telah membaca...
Salam Motivasi...!
Read More

** All About Money **


1.> Dengan uang... Kita bisa membeli obat, tapi bukan kesehatan...!!!

2.> Dengan uang... Kita bisa membeli darah, tapi bukan nyawa...!!!

3.> Dengan uang... Kita bisa membeli buku, tapi bukan ilmu...!!!

4.> Dengan uang... Kita bisa membeli wanita, tapi bukan cinta...!!!

5.> UANG hanyalah alat, bukan tujuan. Carilah uang untuk bertujuan ibadah kepada ALLAH.

6.> Uang bukanlah segalanya, tapi segalanya itu memerlukan adanya uang...

Tanpa uang mungkin kita akan menjadi beban orang lain dan dengan uang pula bisa menjerumuskan hati manusia menjadi buta...

7.> Namun bila uang dipergunakan dijalan Allah, maka akan menjadi suatu keberkahan...

"Lebih baik tangan di atas dari pada tangan di bawah...!!!"

"Lebih baik menjadi seorang pemberi dari pada peminta...!!!"

Read More

TENTANG DIAM


Kadang-kadang kita hanya perlu DIAM dalam memberi komentar.. Kadang-kadang kita hanya perlu DIAM dalam menegur.. Kadang-kadang kita hanya perlu DIAM dalam memberi nasihat.. Kadang-kadang kita hanya perlu DIAM dalam memprotes.. Kadang-kadang kita hanya perlu DIAM dalam persetujuan..

tapi..

Biarlah DIAM kita mereka faham artinya.. Biarlah DIAM kita mereka terkesan maknanya.. Biarlah DIAM kita mereka maklum maksudnya.. Biarlah DIAM kita mereka terima tujuannya..

karena..

DIAM kita mungkin disalah artikan.. DIAM kita mungkin mengundang prasangkaan.. DIAM kita mungkin tidak membawa maksud apa2.. DIAM kita mungkin tak berarti..

maka..

jika kita merasakan DIAM itu terbaik.. seharusnya kita DIAM.. namun seandainya DIAM kita bukanlah sesuatu yang bijak.. berkatalah sehingga mereka DIAM..

..Bagaimana menurut Sahabat Rajut Korea ?

Barakallah Fikum

Read More

** Sempurna Itu ?? **


Jangan pernah mengharap sebuah kesempurnaan dari seorang kekasih, karena sesungguhnya kesempurnaan itu tak akan pernah ada. Namun, berusahalah menjadi yang tak sempurna itu sebuah kesempurnaan dimatamu. Pejamkan hati atas kekurangan yang dia miliki, dan kenanglah selalu kelebihannya.

Cinta adalah ketulusan hati. Cinta itu rasa bukan kata kata. Cinta itu di perasaan, bukan di ujung lisan.

Cinta dapat mengobati patah hati, kesialan, atau sebuah tragedi. Cinta itu sahabat abadi

Cinta tidak memiliki apapun yang ingin kau dapatkan, tapi cinta memiliki semua yang ingin kau berikan Cinta datang dari rasa kasih dan rasa sayang serta sedikit rasa takut kehilangan.

Salam Cinta Karena-Nya Barakallah Fikum

Read More

¸.•♥•.¸Enjoy U'r Life¸.•♥•.¸

Saat situasi yang dihadapi berubah SULIT...

Saat beban terasa kian MENGHIMPIT...

Jangan biarkan hati mu menjadi SEMPIT...

Jangan biarkan pikiranmu jadi TULALIT...

Biarpun masalah tak kunjung PAMIT...

Biar kenyataan terasa PAHIT...

Just tell your self,I can FIX IT... Believe, you can THROUGH IT... Be confident....

DONT GIVE UP... U CAN DO IT!!

♥* •♥Laa Tahzan Innallaha ma'ana♥* •♥ Yakinlah,sebesar apapun cobaan/masalah kita,jika dihadapi dengan pikiran Dewasa..niscaya Kau akan menemukan Jalan Keluar..Allah bersama kita.

PERCAYALAH...

.♥* •♥Hadapilah Masalah Tanpa Masalah.♥* •♥ Barakallah Fikum

Read More

Sedekah

** SEDEKAH **

Rezeki itu ibarat air, Air yang tersumbat dan menggenang lama kelamaan akan menjadi kotor dan berpenyakit. Untuk membersihkannya harus dialirkan melalui saluran yang baik.

Demikian juga dengan rezeki, agar rezeki tidak tersumbat dan terus mengalir harus dibersihkan dan disucikan. Cara membersihkan rezeki yaitu dengan Sedekah.

Bersedekah tidak hanya membersihkan dan mensucikan rezeki, tetapi juga akan menarik dan mendatangkan rezeki tak terduga dari Allah. Dimana itu merupakan rezeki yang berkah.

Rezeki yang berkah akan selalu terus menerus berkesinambungan tanpa henti. Yang terpenting dan terutama adalah Halal perolehannya dan Halal peruntukkannya.

sumber dari fb teman

Read More